Kamis, 21 Juni 2012

40 orang operator Komputer di lingkungan Pemkot Sukabumi Ikuti Bimbingan OSS


Sukabumi- Sebanyak  40 orang yang merupakan operator komputer di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot)  Sukabumi mengikuti bimbingan Open Source Software (OSS). Acara yang diprakarsai oleh Kantor Pengelolaan Data Elektronik (PDE), Arsip Daerah dan Humas Pemkot Sukabumi di buka oleh Wakil Walikota Sukabumi H.Mulyono MM dilaksanakan Selama dua hari (Rabu-Kamis) bertempat di Universitas Sukabumi (Unsi) Kota Sukabumi kemarin.   

Dalam sambutannya Wakil Walikota Sukabumi H.Mulyono menjelaskan, dilaksanakannya Bintek OSS ini, dalam rangka prosesi penegakan hukum di bidang intelektual dan hak cipta bagi para pengelola komputer di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi. Dan juga dalam proses meningkatkan kinerja dan profesionalisme para pengelola komputer di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi, sesuai dengan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) serta bidang masing-masing. “ Sebagai Orang orang terpilih, kita harus lebih mengedepankan profesionalisme kerja dalam mengemban tanggungjawab dengan baik, agar dapat mewujudkan Kota Sukabumi dapat menjalankankan roda pemerintahan dengan baik ”. Ungkapnya.

Sementara itu Kasi PDE pada Kantor Pengelolaan Data Elektronik (PDE), Arsip Daerah dan Humas Pemkot Sukabumi Rahman Gania menjelaskan, dilaksanakannya Bintek OSS ini, dalam rangka pencerahan (enlightenment) sekaligus pelatihan kepada para pengelola atau operator komputer di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi, terhadap manfaat dan pentingnya penggunaan perangkat lunak software legal yang berlisensi atau OSS. Dan diharapkan dapat menjadi manivestasi bagi Pemerintah Kota Sukabumi yang terhindar dalam menggunakan perangkat lunak atau software yang illegal.

Ketika disinggung masih adakah dilingkungan Pemkot Sukabumi yang menggunakan soft ware illegal, rahman mengungkapkan, kalau maslah itu pihaknya sangat sulit, namun kemungkinan bisa terjadi dengan pembelian komputer - komputer yang lama atau jadul. Namun untuk pengadaan komputer tahun sekarang atau yang sudah maju  itu tidak akan terjadi, dan bisa terjaga keabsahannya.(Arya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar