Selasa, 12 Maret 2013

Harga Cabe Merah Naik

Sukabumi- Sejumlah bahan pokok di sejumlah pasar tradisional di Kota sukabumi mengalami kenaikan harga. Seperti halnya harga komoditi Cabe Merah pada minggu ini naik empat ribu rupiah, dari semula harga Rp.20 ribu menjadi Rp. 24. Ribu rupiah. “ Kenaikan harga Cabe Merah itu disebabkan karena pasokan akan komoditi ini mengalami penurunan yang diakibatkan masih tingginya curah hujan yang mengakibatkan harga terkoreksi naik.” Ujar kepala Dinas koperasi perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kota Sukabumi Dudi Fathul Jawad yang didampingi oleh Kabid Perdagangan Wawan Darmawan kepada NERACA diruang kerjanya. Kamis,(7/3).kemarin.
Namun, lanjut Dudi, berdasarkan data hasil monitoring perkembangan harga eceran rata-rata bahan pokok dan barang penting lainnya di sejumlah pasar yang ada di Kota Sukabumi beberapa hari  yang lalu, ada sebagian komoditi yang mengalami penurunan dan tetap stabil. Diantaranya, komoditi daging Ayam Broiler harga tetap stabil Rp. 28.000/kg, begitu juga dengan harga daging Sapi tetap diangka Rp.85.000. Kemudian harga Beras IR 64 KW I (Jampang) masih diharga Rp.7.400/kg dan Beras Ciherang juga tetap normal dengan harga Rp.8.400/kg.
Sementara kata Dudi, bahan pokok yang mengalami penurunan harga , terjadi di komoditi minyak goreng (Migor) curah sebesar 2,1 %. Yakni dari harga Rp. 9.500 menjadi Rp.9.300. Begitu juga dengan komoditi telur AYam ras, semula Rp.18.500 menjadi Rp.18.000 atau mengalami penurunan harga sebesar 2,7%. “ Komoditi yang mengalami penurunan disebabkan oleh permintaan komoditi tersebut mengalami penurunan dan pasokannya meningkat, sedangkan permintaan tetap sehingga mengakibatkan harga terkoreksi turun “ .Ujarnya.Arya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar