Senin, 16 Juli 2012

Ahmad Rayadi Resmi Menjadi Ketua PWI Perwakilan Kota Sukabumi


Sukabumi-  Achmad Rayadi akhirnya resmi terpilih menjadi ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Kota Sukabumi periode 2012-2015 setelah meraih 7 suara dari 12 suara yang diperbutkan.
Sedangkan calon ketua lainnya yaitu Issamsi hanya memperoleh 5 suara.Terpilihnya Achmad Rayadi dalam kegiatan konferensi wilayah PWI Kota Sukabumi yang digelar di Ruang Pertemuan Balaikota Sukabumi, Minggu (15/7).
Ketua Panitia Konferensi perwakilan PWI Kota Sukabumi Roni M Samosir menjelaskan, Proses pemilihan Ketua PWI Perwakilan Kota Sukabumi periode 2012-2015 berjalan aman dan  lancar, untuk calon hanya dua orang yaitu Issamsi dan A. Rayadi.
Ketua terpilih langsung melakukan rapat formatur anggota yakni, untuk jabatan Wakil ketua di duduki oleh Issamsi, Sekretaris Anggun Gumilar,wakil Sekretaris Roni M Samosir dan Bendahara A. Salimi dilengkapi oleh sejumnlah seksi dan anggota.   
Sementara itu Ketua PWI Perwakilan Kota Sukabumi terpilih A. Rayadi mengatakan, dirinya bersama dengan rekan pengurus lainnya berupaya untuk meningkatkan kualitas organisasi dan wartawan di Kota Sukabumi menjadi lebih baik lagi kedepan. “Kami akan meningkatkan kualitas SDM rekan-rekan wartawan,” ujarnya.
Selain itu sarana dan prasaran di PWI juga menjadi bahan prioritas. “ banyak yang perlu dibenahi di secretariat PWI perwakilan Kota Sukabumi.” Singkatnya.
Konferensi Wilayah PWI Perwakilan Kota Sukabumi tersebut, dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Sukabumi H. M.N. Dr. Hanafie Zein dan dihadiri Sekjen PWI Jawa Barat Uyun Achadiyat, pengurus PWI Jawa Barat dan PWI mPerwakilan Kota Sukabumi.
Rencananya pelantikan Ketua PWI Perwakilan Kota Sukabumi 2012-2015 akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.(Arya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar